Universitas
Jenderal Achmad Yani

Universitas Jenderal Achmad Yani Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H

Home / Blog /  
Humas Unjani - Maret 7, 2024

Humas – Bertempat di Masjid Al-Hidayah dan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramdhan 1445 H tahun 2024, Universitas Jenderal Achmad Yani beserta dengan DKM Al-Hidayah dan UKM UKMI Al-Hidayah, menyelenggarakan siraman dan ceramah rohani pada hari Kamis (7/3). Tema yang diusung pada acara ini yaitu AKAD NIKAH atau Ramadhan Kian Dekat, Jalani dan Niatkan dengan Ikhlas, dan tarhib atau ceramah disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Komarudin Chalil, M.Ag.

Kegiatan dimulai dengan pembacaan lantunan ayat Suci Al-Quran yang dilantunkan oleh Ustadz M. Huda dan dilanjutkan dengan pembacaan sajak puisi terkait datangan Bulan Suci Ramdhan oleh Ketua UKMI Al-Hidayah, Naufal. Berikutnya merupakan sambutan dari Dr. Lukman Munawar Fauzi, S.IP., M.Si., yang mewakili Bapak Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D.

Selanjutnya merupakan bagian inti acara yaitu dimulainya ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Komarudin Chalil, M.Ag. Dalam ceramahnya beliau menyampaikan bahwa Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan yang sangat mulia dan kehadirannya selalu dinanti-nanti, dan pada saat selesai, akan ditangisi oleh umat Muslim. Maka dari itu, apabila seorang Muslim sangat antusias dan senang pada saat bulan Ramadhan tiba, maka pahala yang didapat akan lebih banyak dan lebih tinggi.

Kegiatan ini ditutup pada pukul 11.30 WIB menjelang waktu Solat Zuhur. Selain itu, juga dihadiri oleh Dosen, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa di lingkungan Universitas Jenderal Achmad Yani dan juga masyarakat umum. (ISM)

The New UNJANI

Berita Terbaru

News - Admin / Desember 9, 2024

Universitas Jenderal Achmad Yani Gelar LDKK di Enam Pusat Pendidikan TNI Angkatan Darat

Kontak Kami
Jl. Terusan Jend. Sudirman, Cibeber, Kec. Cimahi Sel., Kota Cimahi, Jawa Barat
Jl. Terusan Jenderal Gatot Subroto PO Box 807 Bandung, Jawa Barat
022-6656190 (Call)
PMB 0811 249 7890 (WA only)
PMB 0811 429 7899 (WA only)
humas@unjani.ac.id
PUSSISFO © Copyright 2020 - UNJANI - All Rights Reserved
camera-video linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram